Waibakul, PasolaPos.Com
Perayaan HUT yang lima belas (15) tahun Kabupaten Sumba Tengah digelar Sidang Paripurna Istimewa pada Selasa (08/12/2021), Sidang bermartabat itu dipimpin oleh Ketua DPRD Drs Tagela Ibisola yang berlangsung di Ruang Sidang Utama, dengan mengangkat tema Pemulihan Ekonomi Hadir dalam kesempatan itu Bupati dan Wakil bupati, Pimpinan dan Anggota DPRD, Pimpinan OPD se-Sumba Tengah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Undangan lainnya.
Bupati Sumba Tengah Drs Paulus S.K.Limu dalam sambutannya mengajak dan mengatakan bahwa dengan memperingati hari bersejarah ini saya mengajak kita semua dengan memperingati hari jadi yang ke 15 tahun Kabupaten Sumba Tengah, agar menjadi titik dan tolak ukur lahirnya sebuah Perubahan, yakni sebuah Perubahan yang lebih baik, yang akan mengantarkan kita menuju kehidupan yang lebih baik, maju, mandiri dan sejahtera serta berdaya saing.
Lanjut Bupati sudah saatnya kita membangun Sumba Tengah dengan meninggikan kecerdasan, kebajikan, kreativitas dan Budi pekerti yang baik sehingga pertumbuhan fisik, sosial budaya, ekonomi dan lingkungan berjalan pararel dengan pelestarian dan dengan pelestarian dan perkembangan sistem Kehidupan.

Pada kesempatan yang bermartabat itu juga Bupati menyampaikan capai program selama memimpin Sumba Tengah bersama wakil bupati Ir. Daniel Landa yakni, capai program dan capai layanan terhadap masyarakat antara sebelas program strategis ( Pro Oli Mila), Program Nasional Food Estate ( Lumbung Pangan), Program Provinsi yaitu, Tanam Jagung Panen Sapi ( TJPS), , dan beberapa capaian lainnya seperti penanggulangan kemiskinan ekstrim, pencapaian vaksinasi Covid-19, pembangunan infrastruktur jaringan Telekomunikasi dan akses internet melalui BAKTI, oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika serta beberapa capaian lainnya yaitu penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap Audit pemeriksaan laporan keuangan tahun anggaran 2020 oleh BPK RI dan perwakilan NTT dan juara I Nasional untuk pelaksanaan Program Keluarga Berencana.
Mengakhiri sambutannya Bupati Sumba Tengah dalam balutan Budaya Sumba menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada para penggagas, pejuang pemekaran yang telah bersusah payah memperjuangkan sebuah kabupaten saya memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya, atas prestasi yang ditorehkan lima belas tahun yang lalu peringatan kabupaten Sumba diakhiri dengan ramah tamah yang sebelumnya dilakukan kebaktian atau ibadah syukur.
Red( Ram ).