Tambolaka Pasolapos.Com-Pada hari Senin (04/04/2022), pelatihan kelistrikan hari pertama bagi (Warga Binaan Pemasyarakatan) WBP Lapas Terbuka Waikabubak resmi dimulai.
Peserta pelatihan berjumlah 10 orang WBP umumnya usia 20 sampai 35 tahun, para peserta mempunyai semangat yang tinggi selama mengikuti pelatihan dasar instalasi listrik 1 phasa.
Br. Ephrem Santos, SDB selaku Kepala BLK Don Bosco bersama Pak Yusup Gunawan selaku Kepala Lapas Terbuka Kelas IIB Waikabubak ikut acara tandatangan MoU.
Kedua pihak mengharapkan kiranya dengan ini bisa menambah ilmu dalam bidang kelistrikan bagi para WBP dan bekal sebesar mungkin sebelum mereka bebas.
Red (Pasolapos).