Jane Natalia Suryanto Menabur Mimpi: Swasembada untuk NTT yang Makmur

Jane Natalie Suryanto.

 

TAMBOLAKA – PASOLAPOS.COM || Dengan langkah penuh keyakinan, Jane Natalia Suryanto bersama tim dan warga setempat turun langsung ke lapangan untuk meninjau lokasi yang akan dijadikan pusat usaha swasembada di Nusa Tenggara Timur (NTT).

 

 

Proyek ini bukan sekadar rencana biasa, melainkan sebuah visi besar yang dirancang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membuka lapangan pekerjaan baru.

 

Dalam video yang diunggah di akun Facebook pribadinya, Jane dengan penuh semangat menjelaskan konsep swasembada yang sedang mereka susun.

 

“Kita itu lagi buat satu konsep swasembada, gitu lho. Dari hulu sampai hilir kita pegangan. Jadi, untuk nanam pisang pun ada perencanaannya. Tidak bisa ditanam sembarangan, ada orang yang ajarin cara tanamnya,” ungkap Jane.

 

Pernyataannya mengindikasikan bahwa proyek ini bukan hanya sekadar menanam dan panen, tetapi melibatkan perencanaan yang matang, bimbingan ahli, serta strategi keberlanjutan agar hasil yang diperoleh maksimal.

 

Jane Natalia Suryanto menegaskan bahwa proyek ini adalah bagian dari mimpi besarnya untuk NTT. Dalam keterangan videonya, ia menulis dengan penuh keyakinan:

 

“Di atas tanah ini, visi besar saya akan dieksekusi menjadi kenyataan. Membangun usaha swasembada bagi kemakmuran NTT dan membuka lapangan pekerjaan,” tulisnya dikutip, Minggu, 2 Februari 2025.

Pernyataan ini menunjukkan bahwa meskipun gagal dalam Pilkada sebelumnya, kecintaannya terhadap NTT tidak pernah pudar.

 

Postingan ini langsung menuai banyak komentar positif dari netizen yang kagum akan dedikasi Jane untuk daerahnya.

 

“Super sekali, terus berbakti untuk NTT,” komentar @Vinano Bogar.

“Sukses selalu… Kalah Pilkada bukan berarti balik haluan, tapi tetap cinta NTT dengan mengangkat derajat masyarakat,” tulis @Balzasar Baba.

“Ini bukti bahwa Ibu Jane tidak muncul hanya untuk berpolitik, tetapi dia hadir karena kecintaannya untuk NTT,” timpal @Piter Amleni.***

Tinggalkan Balasan