Polres SBD Mengadakan Turnamen Voli,Kegiatan Berlangsung Meriah.Desa Kalena Wanno Klub Putri ikut Bermain

PASOLAPOS.COM – TAMBOLAKA, Dalam suasana yang penuh kegembiraan, Kapolres SBD mengambil bagian aktif dalam pembukaan turnamen dengan melakukan servis pertama bola voli. Hal ini menunjukkan komitmen dan dukungannya terhadap olahraga.

 

Dalam arahan Kapolres AKBP Sigit Harimbawan, mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Turnamen Bola Voli di lapangan Bola Voli Polres SBD, dengan adanya Turnamen Voli ini dapat menyalurkan energi positif di bidang olahraga dan sebagai langkah awal yang baik untuk ke depan dalam Turnamen di SBD.

 

Dalam rangka Hut Bhayangkara ke-77, Polres Kabupeten Sumba Barat Daya (SBD) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mengelar Turnamen Bola Voli Kapolres Cup yang bertempat di lapangan Bola Voli Polres SBD Sabtu 17 Juni 2023 Sore.

Inilah aparat desa yang selalu mendukung olahraga.

 

Kapolres SBD AKBP Sigit Harimbawan, resmi buka Turnamen Bola Voli Kapolres Cup saat Pimpin Upacara Pembukaan dengan 27 Tim Putra dan 16 Tim Putri yang terdaftar di panitia penyelenggara Turnamen.

 

Pembukaan Turnamen tersebut dihadiri Sekda Kab. SBD Fransiskus M Adilalo, Kapolres Sumba Barat AKBP Benny Miniani Arief, yang mewakili Dandim 1629/SBD, Wadanyon C Pelopor SBD, PJU Polres SBD, Para Wasit dan gabungan Personel Polres SBD dan Polsek jajaran.

 

“Tujuan dilaksanakannya Turnamen Bola Voli Kapolres cup ini adalah selain mewarnai Hut Bhayangkara ke-77 yang dilaksanakan pada 1 Juli 2023 dan tentunya ini juga sebagai bentuk kegiatan mempererat kekompakan antar Personil yang bertugas di fungsi yang berbeda, dengan adanya kegiatan ini dapat menggali bakat dan dapat memunculkan bibit pemain yang berbakat sehingga mampu berprestasi dan dapat di kembangkan menjadi Atlet Bola Voli yang akan menjadi aset di bidang olahraga serta menjadi ajang silaturahmi antara Polri”, terang Sigit Harimbawan.

 

Kepada seluruh peserta turnamen voli ini “saya harapkan dan menghimbau kepada kita semua untuk selalu menjunjung tinggi sportifitas dalam pertandingan mari kita melaksanakan tunjukan semangat dalam pertandingan dan mampu menunjukan rasa persatuan dalam berolahraga. dan jangan menganggap musuh, tetapi menjadi mitra untuk meningkatkan prestasi”, Harapan Sigit Harimbawan.

Inilah aparat desa yang selalu mendukung olah raga.

Pantauan media ini suasana pertandingan bola voly pada malam hari yang berlangsung di lapangan halaman polres SBD bersuasana meriah. Masyarakat setempat dan dari luar turut menyaksikan.

Tidak ketinggalan klub putri desa kalena wanno ikut mendukung kegiatan Turnamen Polres SBD.

Terlihat para pemain putri di komodo penjabat Desa Kalena Wanno bersama teman-teman pemain dalam berlaga dilapangan depan Kantor Polres SBD,juga ikut hadir aparat desa kadus 1,2(Bp Jelita,Bp Egi)juga Kaur terlihat Merieti Wala,Fran Bulu Kolo.

 

(RED…Paul/Ferdi Gh)

Tinggalkan Balasan