Konsep Sampah Menyelesaikan Persoalan Sampah di SBD Sudah Berjalan

Camat Loura bersama Tim pengelola sampah dari Bali,Kamis (16/02/2023).

PASOLAPOS.COM – LOURA, Selang Beberapa Hari, Tim Dari Bali Telah Tiba di Kediaman Yengo Tanda Kawi Selaku Camat Loura Untuk Melakukan Proses Pembuatan Pegolahan Sampah Yang Kini Belum Ada Solusi di Kab. SBD.

 

Melihat persoalan itu, Yengo Tanda Kawi berinisiatif melakukan studi banding di Denpasar Bali mengenai sampah, kini sampah yang ada di Kab. SBD mendapatkan solusi yang baik, pasalnya tim dari Denpasar Bali datang lansung atas koordinasi oleh Camat Loura Yengo Tanda Kawi, guna menyulap persoalan sampah yang ada di Kab. SBD agar bisa menjadi pemasukan ekonomi.

 

 

Konsep Sampah menyelesaikan sampah ini dicetus lansung oleh tim Agrapana Farm Denpasar Bali, yaitu mengola sampah menjadi pupuk, Mengolah sampah sendiri untuk menghilangkan bau sampah, serta menjadikan sampah menjadi pakan ternak.

 

Putu Gede Dermawan Putra Menyampaikan ada beberap hal yang harus diperhatikan dalam mengelola sampah, yaitu ketersediaan bahan guna pengolah sampah dengan pola ekoli. Adapun bahan yang digunakan dalam mengolah sampah itu , seperti satu kilogram ecolin dicampurkan pada air sebanyak lima puluh liter, fermentasi ini bisa menghilangkan bau yang tidak sedap terhadap sampah. Takaran ini diperkirakan dengan baik agar bisa sesuai dengan keinginan kita yaitu menghilangkan bau tidak sedap, ungkap Putu.

 

Sementara itu Yengo Tanda Kawi berharap agar masyarakat kabupaten Sumba Barat Daya mendukung pengolahan sampah yang sedang berlansung ini, bukan hanya di SBD saja, namun ditempat lain juga bisa melakukan seperti yang dilakukan saat ini.

 

” Sampah yang dikumpulkan akan disortir dulu, memilahkan sampah organik dan anorganik, tujuan ini agar bisa diolah dengan baik, kemudian menjadi pemasukan, ungkap Yengo Tanda Kawi.

Tinggalkan Balasan