KEBAKARAN MELANDA DESA WAINYAPU 

Pasolapos.com – Wainyapu, 11 Juli 2023 – Kecemasan dan ketidakpastian kembali menghantui Desa Wainyapu setelah terjadinya kebakaran yang menghanguskan tiga rumah pada malam ini. Kejadian ini menjadi sorotan karena masih teringatnya masalah Maghu Poyo yang terjadi beberapa bulan lalu.

Kebakaran terjadi pada tanggal 10 Juli 2023, pukul 07.23 WITA malam, di Desa Wainyapu, tepatnya di alamat Maghu Poyo, Dusun 3, Kecamatan Kodi Balaghar, Kabupaten Sumba Barat Daya, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kejadian ini menjadi saksi oleh pihak keamanan, termasuk Kapolsek Kodi Bangedo, beberapa tokoh masyarakat, dan perwakilan lembaga pemerintahan Desa Wainyapu.

 

Tiga buah rumah menjadi korban si jago merah yang dengan cepat melahap api di Desa Wainyapu. Nikson Kaka menjadi salah satu korban kebakaran, begitu juga dengan rumah milik Agustinus Kaka dan Wonda Dawa yang sebelumnya telah mengalami kebakaran beberapa waktu lalu. Yang menarik, jarak antara rumah yang terbakar pada kebakaran sebelumnya dan kebakaran ini hanya 5 meter.

 

Kepala Desa Wainyapu, Yakub Holo, yang turut menyaksikan kejadian ini mengungkapkan ketidaktahuannya mengenai siapa pelaku kebakaran tersebut. “Saya tidak mengetahui asal muasal si jago merah yang telah melanda ketiga rumah ini dan menyebabkan kebakaran,” ujarnya.

 

Pihak desa dan aparat keamanan dari Polsek Kodi Bangedo telah turun langsung ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

 

Ketidakpastian semakin memuncak ketika seorang nenek bernama Rangga Rehi dan Katrina Dawa, istri dari Hendirk Mone, yang merupakan korban kebakaran sebelumnya, mengungkapkan kebingungan mereka mengapa pelaku kebakaran belum ditangkap dan dihukum. Suami Katrina Dawa sendiri telah ditangkap terkait kejadian sebelumnya pada tanggal 17 Mei 2023.

 

 

Kebakaran yang terjadi pada malam ini menimbulkan pertanyaan lebih lanjut mengenai identitas pelaku yang belum diketahui. Masyarakat Desa Wainyapu berharap agar pihak berwenang dapat segera mengungkapkan kebenaran di balik kebakaran ini dan menjaga keamanan warga desa dari ancaman yang misterius ini.

Tinggalkan Balasan