Bersih Hati dan Lingkungan Menyambut Bulan Suci Ramadhan, Lapas Waikabubak Gelar Kerja Bakti

Waikabubak,Pasolapos.com – Menyambut Bulan Suci Ramadhan, seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT di bawah pimpinan Marciana D. Djone menyelenggarakan kerja bakti serentak pada Rabu (30/03/2022).

 

Kerja bakti ini dikhususkan untuk membersihkan Masjid/Mushola di lingkungan satuan kerja masing-masing.

Masjid Al-Taqwa merupakan masjid yang dimiliki Lapas Waikabubak guna melancarkan kegiatan pembinaan kerohanian bagi warga binaan.

Oleh sebab itu, dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan, pegawai Lapas Waikabubak bergotong royong membersihkan lingkungan Masjid.

Kepala Kesatuan Pengamanan Lapas (Ka.KPLP), Yulens Leo Dima yang ditemui di sela-sela kegiatan berharap agar kerja bakti ini dapat menciptakan kebersihan lingkungan dan kebersihan hati warga binaan.

“Kerja bakti ini jadi langkah awal dukungan kita sebagai umat beragama kepada saudara kita yang muslim guna menyambut Bulan Suci Ramadhan. Kita berharap agar bukan hanya lingkungannya yang bersih tetapi juga menciptakan hati yang bersih selama menjalani masa puasa” tutur Yulens.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh pegawai Lapas Waikabubak ini berlangsung aman dan tertib.

Penulis: Paul-PasolaposEditor: Salman

Tinggalkan Balasan