Ayoo…Kuliah di Kampus Stimikom Stella Maris Sumba Bisa Cicil SPP 3 Kali,Ada Keringanan

Foto masiswa bersama dengan masiswa Ibu Ketua Yayasan dengan salah satu Dosen Titus Kura.

TAMBOLAKA,PASOLAPOS.COM – Ingin meniti ilmu atau kuliah di Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Informatika Komputer (Stimikom) Stella Maris Sumba? Kamu ada di artikel yang tepat. Pasalnya di kampus yang satu ini bisa menyicil uang SPP sebanyak tiga kali.

Ketua Stimikom Stella Maris Sumba Alexander Adis (Kanan kemeja coklat,ft SJ).

“Kita pake pendekatan kekeluargaan. Jadi uang pembangunan kita tidak pungut alias gratis dan uang SPP juga bisa cicil tiga kali. Ini dilakukan karena berdasarkan survey kami di lapangan bahwa rata-rata mahasiswa/i yang masuk kuliah di Stimikom berasal dari keluarga berkategori petani,” kata Ketua Stimikom Stella Maris Sumba Alexander Adis di ruang kerjanya beberapa waktu lalu.

 

 

Aleks menambahkan, cicilan uang SPP dan gratis uang pembangunan dilakukan guna untuk mendukung para mahasiswa dan mendukung pendidikan di Sumba pada umumnya dan Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) khususnya.

 

“Kita dukung putra-putri Sumba, NTT dan Indonesia dalam dunia pendidikan melalui dua jurusan yang ada yakni Teknik Informastika (S-1) dan Manajemen Informatika (D-III),” tambahnya.

 

Senada dengan Ketua Stimikom Stella Maris Sumba, Wakil Ketua III Bagian Kemahasiswaan Titus Kurra menjelaskan, banyak mahasiswa yang tertolong.

 

“Banyak yang sudah kita tolong. Kita tahu bersama bahwa Sumba ini masih dalam kategori daerah tinggal sehingga dengan kita memudahkan mahasiswa/i itu adalah salah satu cara untuk mendukung semangkat orang tua tetap kuliahkan mereka (mahasiswa-red,” kata Titus Kurra.

 

Titus menjelaskan, biacara soal kualitas pendidikan bahwa out put Stimikom telah banyak yang memberi diri ditengah-tengah masyarakat. Ada yang PNS, perangkat desa dan lain sebagainya.

 

“Bahkan ada mahasiswa S-I yang kita kirim untuk lanjut S-II ke luar daerah dan itu sudah tanggungan kampus,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan